

Sariayu Beauty Avengers II Tantang Kedelapan Bloggers Kreasikan "Aku Cantik Indonesia"
Dalam sebuah video tantangan “Aku Cantik Indonesia” di akun resmi Youtube Sariayu by Martha Tilaar, Sariayu bekerja sama dengan empat fashion bloggers dan empat beauty bloggers untuk mendandani finalis Miss Indonesia 2017. Kolaborasi ini merupakan kali kedua bagi masing-masing pihak dan terangkum dalam Beauty Avengers II.
Beauty Avengers II mempertemukan kedelapan bloggers yang memadupadankan pakaian dan riasan “Aku Cantik Indonesia” menurut versi mereka. Terbagi dalam empat tim, kedelapan bloggers ini bekerjasama mengkreasikan warna-warna dan kultur kecantikan nusantara.
Kreasi tim pertama yang terdiri dari Ini Vindy sebagai beauty blogger dan Lyla Andalucia (Aldila Sabrina Andalucia) yang berperan sebagai fashion blogger diberi nama Colorful NTB. Pada finalis Miss Indonesia, Achintya Nilsen, kedua bloggers menampilkan warna yang terinspirasi dari warna cerah kain mbojo dan memiliki motif tegas.
Tim kedua menampilkan kreasi tampilan bernama Flowers of Tomohon pada Ivhanrel Sumerah yang merupakan Miss Sulawesi Utara dan Runner Up 2. Terinspirasi dari festival bunga tomohon di Sulawesi Utara, Nadya Aqilla sebagai fashion blogger dan Cerrydreamy (Vanessa Andrea) mengambil esensi kecantikan bunga-bunga dalam kreasi tampilan keduanya untuk Ivhanrel Sumerah.
Tim ketiga yang mencoba menggambarkan karakter tegas dalam berperilaku perempuan Sumatera Utara lewat tampilan bernama Woman of the North. Dengan busana pilihan fashion blogger Cindy Karmoko dan riasan cantik beauty blogger Harumi, Miss Sumatera Utara sekaligus Miss Favorit, Olivia Panggabean, nampak sangat memukau.
Kreasi terakhir datang dari beauty blogger Querramellca dan fashion blogger Fitri Aulia yang bernama Revival Aceh. Kedua bloggers memadukan rok dengan motif pucuk rebung khas Aceh dengan riasan cerah. Gabungan keduanya memberikan tampilan yang modis, cantik menawan, namun tetap sopan pada Miss Aceh, Sekar Audifa.
Tonton kesigapan empat fashion blogger dan empat beauty blogger saat mendandani finalis Miss Indonesia 2017 dalam tantangan Beauty Avengers “Aku Cantik Indonesia” pada akun Youtube di video ini.
Sahabatpun bisa mendapatkan paket produk kreasi Beauty Avengers II dengan diskon menarik sebesar 25% untuk pembelanjan produk-produk yang digunakan oleh Miss Indonesia dan Beauty Avenger di Martha Tilaar Shop di link bit.ly/PaketMissIndonesiaBeautyAvengers2.
Ingin mengetahui informasi terbaru dari Sariayu Martha Tilaar? Sahabat dapat mengecek semua berita terbaru Sariayu dengan like Page Facebook Sariayu Martha Tilaar, follow akun resmi Twitter serta Instagram Sariayu.